Share

Awal Pertemuan

Alin tak tahu apa yang terjadi. Ia baru saja tersadar dari pingsan. Namun, ia begitu bingung dengan ruangan asing tempatnya berada saat ini.

"Aku di mana? Bukannya tadi aku sedang di jalan ya?" gumamnya sambil memegang kepalanya yang masih pening. “Tunggu … kepalaku diperban?”

Belum sempat memproses semuanya, tiba-tiba Alin mendengar suara bariton yang membuatnya terkejut.

"Bagaimana keadaanmu saat ini? Bagian mana yang masih sakit? Kalau kau mau cepat mati harusnya kau masuk jurang saja, jangan menabrakkan diri ke mobilku!"

Alin yang masih merasakan sedikit pusing mendongak menatap lelaki yang baru saja datang ke kamar yang ditempatinya itu. 

"Maaf, tapi Anda ini siapa? Lalu kenapa Anda menolong saya?"

"Bodoh! Kamu tertabrak mobilku. Kalau kau mati, maka aku juga akan ikut terseret. Lagian kamu ini sangat tidak tahu caranya berterima kasih, ya," sindir lelaki itu.

"Baiklah Tuan yang terhormat, terima kasih sudah berbaik hati menolong saya dari maut walau sebenarnya saya berharap mobil Anda menabrak saya sampai saya mati!" ucap Alin.

"Hmm sepertinya saat ini kau sangat ingin mengakhiri hidupmu ya, Nona Alindra Puspita Notonegoro. Apakah kebangkrutan keluargamu membuatmu dijauhi dan dikucilkan oleh orang-orang? Atau karena kau frustasi tidak bisa memenuhi gaya hidupmu lagi?" tanya Devan menohok.

Alin menatap tajam ke arah lelaki itu. Matanya membidik tepat ke manik mata lelaki itu namun tampaknya dia orang yang tidak mudah diintimidasi.

"Kenapa kamu menatapku seperti itu, Nona?"

"Anda tidak perlu tahu apa yang menyebabkan saya seperti ini, karena ini bukan urusan Anda, Tuan,” ucap Alin tegas, “selain itu, dari mana Anda tahu nama saya dan juga masalah yang sedang membelit keluarga saya?”

"Sebaiknya, kamu istirahat saja dulu untuk memulihkan tenaga. Jangan bebani pikiranmu dengan pertanyaan berat seperti itu. Kalau sudah sehat, kau boleh bertanya sepuasnya padaku."

“Lalu, berhenti menyebutku Tuan. Namaku Devan.”

Setelah mengatakan itu, ia  langsung melenggang ke luar dari kamar tempat Alin berada–meninggalkan Alin .

"Hei, Tuan jangan main pergi dong. Saya butuh penjelasan Anda!" teriak Alin dengan kencang.

Namun sayangnya teriakan Alin tidak didengar oleh lelaki itu. 

Frustasi,  ia pun memutuskan untuk beristirahat saja.

***

Namun, pada malam hari, Alin terbangun dari tidurnya. Dia merasakan tenggorokannya kering kerontang. Karena tidak ada air yang tersedia di dalam kamar, mau tidak mau akhirnya Alin harus ke dapur untuk mengambil air.

Lampu sudah dimatikan saat Alin turun ke bawah. Akhirnya, dia menggunakan ponselnya untuk menjadi senter. 

Hanya saja, saat sedang menuangkan air ke dalam gelas, tiba-tiba lampu menyala dan membuatnya kaget.

"Apa kau mau mencuri di rumahku?" tanya Devan mendadak..

Alina sontak berjingkat karena lelaki itu tiba-tiba sudah di sampingnya.

"Ti-tidak, aku hanya haus dan ingin meminta sedikit air di rumah ini," jawab Alin cepat.

"Setelah selesai minum ikutlah denganku ke ruanganku. Ada sesuatu yang ingin kubicarakan denganmu!" ucap lelaki itu dingin.

Devan juga mengambil air dalam kulkas lalu meneguknya hingga tandas. Setelahnya, dia melewati Alin yang masih memegang gelasnya.

Alin tetap bergeming di tempatnya. Dia sedang memikirkan segala kemungkinan jika dia mengikuti perintah lelaki yang sudah menolongnya ini.

"Tidak usah berpikir macam-macam, aku tidak akan menyakitimu,” ucap Devan seolah tahu isi pikiran Alin saat ini.

"Bagaimana dia bisa tahu apa yang aku pikirkan sekarang?" gumamnya sendiri.

"Memangnya, apa yang tidak kutahu tentang dirimu." 

Deg!

Kali ini, jantung Alin bahkan hampir copot. 

"Tidak usah terkejut, sebaiknya bergegaslah ke ruanganku."

Meski khawatir, Alin akhirnya mengikuti langkah kaki lelaki itu hingga mereka sampai di sebuah ruangan kerja yang sangat luas dan nyaman.

"Duduklah!" perintahnya.

Alin segera duduk di sofa yang sudah tersedia. Setelah dia duduk, lelaki itu langsung menjelaskan semua yang menjadi pertanyaan di benak Alin.

"Sebelumnya perkenalkan, aku Devan Prayudha Bimantara. Pewaris tunggal Bimantara Group. Kau pasti tidak asing dengan perusahaan itu, kan?"

Alin mengangguk. Ia mengetahui nama pria itu yang terkenal sebagai CEO dingin bertangan midas. Segala yang disentuhnya akan menghasilkan profit luar biasa. Sayangnya, ia melajang sampai usia 39 tahun. Bahkan, Alin mendengar gosip bahwa pria itu gay. 

“Apa kau mendengarku?”

Alin sontak tersadar dari lamunannya. "Maaf. Jadi, Anda Tuan Devan yang terkenal itu? Baiklah, saya paham. Kalau boleh tahu, dari mana Anda mengetahui identitas keluarga saya?"

"Sepertinya kamu sekarang sudah tahu siapa aku.” Devan tampak menjeda kalimatnya. “Mengenai identitasmu, siapa yang tak tahu sepak terjang keluargamu di dunia bisnis? Sayang sekali, Ayahmu sangat ceroboh dan bodoh karena mempekerjakan manusia-manusia tamak itu hingga membuatnya harus gulung tikar karena keserakahan mereka.” 

Alin membenarkan setiap perkataan lelaki di depannya ini. Tapi, dia juga kurang menyukai cara penyampaiannya karena lelaki di hadapannya ini yang terkesan selalu membanggakan dirinya dan selalu berkata tajam. 

"Tapi, bukankah suatu keberuntungan kalau kau bisa dengan mudah berinteraksi langsung denganku sedangkan di luar sana banyak penisnis yang ingin menjalin kerja sama denganku saja sangat kesulitan untuk menemuiku termasuk Papimu?” sambung Devan tiba-tiba.

Alin menghela nafas kasar.

"Anda benar. Tapi, apa tujuan Anda menyelamatkan saya tadi siang? Harusnya Anda biarkan saja saya meregang nyawa. Percuma juga kan saya hidup, semua yang sudah saya perjuangkan sudah hancur dan berantakan." 

"Dari nada bicaramu, sepertinya kamu ini sangat putus asa sekali ya? Dasar pemudi lemah. Baru diuji masalah asmara saja sudah loyo," sarkas Devan, “kau tidak kasihan pada orang tuamu?” 

Alin terdiam. Ia merasa bersalah karena ucapan pria itu. Tapi, apa haknya mengejek perempuan itu.

Segera saja, Alin menatap pria di hadapannya itu dengan tatapan permusuhan. "Apakah Anda menyuruh saya ke mari hanya untuk mendengarkan ejekan-ejekan Anda pada saya? Kalau iya, sebaiknya saya ke luar saja!" 

Devan yang mulai merasakan ada emosi dalam diri Alin, segera menata ucapannya agar wanita di depannya ini tidak semakin naik pitam.

"Hei aku sudah menolongmu, tidakkah kamu ingin membalas kebaikanku? Anggap saja ini sebagai balasan karena saya telah menyelamatkan hidupmu."

"Jadi Anda pamrih dan ingin saya membalas budi atas pertolongan Anda hari ini? Lalu apa yang Anda inginkan sebenarnya?" tanya Alin sedikit emosi .

"Tenangkan dirimu. Sebenarnya, aku ingin melakukan sebuah penawaran denganmu!" jawab Devan.

"Penawaran apalagi maksud Anda?" ucap Alin membeo.

"Menikahlah dengan saya!"

"Apa?" Alin sontak berdiri dan menggebrak meja karena terkejut. "Apa Anda sudah gila? Kita tidak pernah saling mengenal sebelumnya!" sambung Alin penuh emosi.

Jangan ia pikir karena Alin putus asa, pria itu bisa seenaknya saja.

"Tuh, kan mulai. Dengarkan dulu jangan langsung emosi, saya belum selesai menjelaskan!"

"Habisnya Anda ini lucu sekali, baru bertemu sekali langsung ngajak nikah," ujar Alin ketus.

Devan menghela nafas panjang. Dia menatap lurus ke depan, suaranya pun mulai melunak saat mengajak Alin bernegosiasi.

"Aku sudah memikirkannya dengan matang jauh-jauh hari. Bahkan, sebelum kita bertemu pun aku sudah mencari tahu semua tentang kehidupanmu. Dan kebetulan sekali, kita dipertemukan saat keadaan keluargamu seperti ini. Apalagi, kau sampai menabrak mobilku, " gumam Devan bangga, “sepertinya, ini takdir.”

Alin menautkan alisnya–tak mengerti. Dia baru tahu sisi lain dari pewaris Bimantara Group yang katanya dingin dan tidak mudah tersentuh ini, ternyata juga sedikit gila. Orang-orang sepertinya perlu berpikir lagi sebelum bergosip.

"Saya rasa Anda ini sudah tidak waras, Tuan. Pernikahan itu bukan permainan, dan saya tidak suka bercanda jika soal pernikahan. Tapi dengan mudahnya Anda meminang saya bahkan secara mendadak seperti ini? Apa Anda tidak pernah diajari etika? Saya tidak mengira jika seorang pewaris Bimantara Group ternyata segila ini dalam memaknai esensi pernikahan."

"Saya juga tahu pernikahan itu bukan permainan, saya pun juga tidak sedang bercanda. Tapi saya mohon tolong jangan tolak keinginan saya. Saya memang berniat menjadikanmu sebagai istriku. Kita akan menikah secara sah di mata negara dan agama juga akan melaksanakan pesta yang mewah. Tapi status kita nanti hanya menikah di atas kontrak."

Tangan Alin mengepal. Dengan tegas, ia menjawab, "Apa maksudmu? Kau ingin mempermainkan pernikahan begitu maksudmu? Maaf saya tidak tertarik, silakan Anda cari perempuan lain yang sudi Anda ajak nikah kontrak!"

Anehnya, Devan justru menyunggingkan senyum di wajah. 

Komen (2)
goodnovel comment avatar
Dedeh H D
lanjuttt, mulai seruu
goodnovel comment avatar
Jihan Hamid
main penasaran eui...
LIHAT SEMUA KOMENTAR

Bab terkait

Bab terbaru

DMCA.com Protection Status