Share

Don't Go , Come Back To Me Please !!
Don't Go , Come Back To Me Please !!
Penulis: Kyungie12

Prolog

Pertemuan tanpa sengaja hari itu ,di sebuah toko bunga langganan Mamanya , Darren terpikat dengan semua keindahan yang ada di dalam toko itu . Terutama keindahan pada seorang gadis Cantik yang telah mencuri hatinya.

Gadis cantik itu bernama Diantha ,seorang karyawan yang bekerja di "Ananta Florist's" toko bunga langganan Mama Darren.

Saat itu harusnya Ambar pergi ke toko bunga buat mengambil pesanan bunga Lavender yang sudah dipesan beberapa hari lalu. Ambar adalah mamanya Darren. tapi karena suatu hambatan Ambar tak bisa kesana dan akhirnya menyuruh anak kesayangannya itu buat mengambil nya.

Darren adalah anak satu satunya dari keluarga Jaya, sekaligus pewaris tunggal. Anak dari pasangan pebisnis yang tersohor di negeri ini ,Adrian Atmajaya dan Ambar Trianti.

Beruntung saat itu Diantha yang sedang berjaga , dan dari pertemuan tanpa sengaja itu lah membuat Darren selalu mencari kesempatan untuk datang lagi ke toko bunga itu ,dengan alasan membeli bunga buat mamanya ,Ambar. Padahal hanya akal akalan Darren saja biar bisa bertemu dengan gadis cantik itu .

Ternyata pertemuan pertama itu sudah membuat Darren jatuh hati pada Diantha . Kenapa ? Kok bisa ? Apa yang menarik dari diri Diantha yang hanya seorang penjual bunga. Sehingga membuat seorang CEO muda tampan nan kaya raya pewaris tunggal serta di gilai banyak wanita itu bisa jatuh cinta sama gadis penjual bunga ? Bisakah di sebut cinta atau hanya obsesi semata ?.

Salah jika kalian mengganggap Darren hanya terobsesi atau hanya untuk kesenangannya semata ,nyatanya Darren bener bener telah jatuh hati pada gadis itu , gadis sederhana ,pekerja keras, selalu ceria ,tersenyum dan ramah kepada siapapun . Bisakah Darren mendapatkan hati Diantha ? Maukah Diantha menerima Darren yang jelas dari keluarga terpandang ,sedangkan dirinya hanya lah orang biasa , dan terlebih lagi diantha adalah anak yatim piatu . Sejak terlahir kedunia ini ,dia sudah hidup sendiri, kedua orang tuanya meninggal dalam kecelakaan , ibu nya yang sedang mengandungnya saat itu masih bertahan untuk menghadirkan Diantha kedunia ini ,setelah itu ibunya pun menyusul ayahnya. Dan Diantha di rawat dan di besarkan di sebuah panti. Hingga lulus sekolah Diantha memutuskan untuk hidup mandiri dan bekerja untuk menghidupi dirinya . Dia tak ingin membebani ibu panti yang sangat menyayanginya itu .meski ibu panti melarangnya pergi dan tetap tinggal bersamanya dipanti. Tapi Diantha tetap pada pendiriannya. Setiap hari libur pasti Diantha menyempatkan waktu untuk berkunjung kepanti. Tak pernah lupa saat gajian pun Diantha akan menyisihkan sebagian uangnya untuk membelikan sesuatu buat anak anak di panti .

"aku mencintaimu" ucap Darren saat masuk kedalam toko bunga itu ,dan berhasil membuat seorang gadis yang tepat berdiri di depannya terbungkam kaget dengan kata yang baru saja di ucapkan Darren. 

"Aku mencintaimu Diantha Laluna Izzara" ucap Darren sekali lagi dengan serius.

"Bb-bunga lavendernya aku bungkus dulu" jawab Diantha seakan tak mendengar ucapan cinta Darren barusan.

Apakah pernyataan Darren barusan tak di dengar oleh gadis di depannya ini ,dia baru saja menyatakan cintanya kenapa malah di jawab dia akan membungkus bunga . Aku tidak meminta untuk membungkus bunga itu. Haaaahh apakah dia baru saja membuat seorang gadis jadi ketakutan.

Bab terkait

Bab terbaru

DMCA.com Protection Status