Share

Bab 14. Setuju?

"Arya!"

Panggilan dari mamanya itu membuat Arya menoleh, meninggalkan kegiatannya sejenak yang sedang mengotak-atik mesin kopi demi menghasilkan satu cangkir minuman favoritnya itu.

"Ya ... Ma?" jawab Arya mengerjap bingung.

Pasalnya, sudah dua hari ini sang Mama dan Papa telah mengabaikannya dan malam itu merupakan malam penuh keajaiban karena mamanya mau menyapa lebih dulu.

"Kamu lagi buat kopi? Malam-malam begini? Ya bener aja!" Akibat terlalu sibuk dengan pikirannya sendiri, Arya sampai tidak menyadari jika mamanya itu ternyata sudah berdiri di sebelah posisinya berdiri saat ini.

Arya kembali mengerjap pelan lagi dan hal itu membuat Bu Hanum terang-terangan mendengkus kencang. "Kamu kenapa jadi telmi gini sih?"

"Maaf, Ma. Arya lagi bingung aja sama sikap Mama yang udah baik lagi ke Arya," jawab Arya sambil menggaruk tengkuknya yang tidak gatal.

Hal itu pun membuat Bu Hanum tak kuasa menahan tangannya untuk memukul lengan putranya itu. "Oh, jadi kamu mau Mama diemin terus? Gi
Locked Chapter
Continue to read this book on the APP

Related chapters

Latest chapter

DMCA.com Protection Status