Share

Gelora Cinta Cassanova Impoten
Gelora Cinta Cassanova Impoten
Author: Husna idris

Bramono Sudjatmiko

Dalam dunia bisnis, siapa yang tak kenal dengan Bramono Sudjatmiko, seorang pengusaha muda, yang tampan dan juga sukses. Hidupnya, selalu di anugrahi kesenangan dan kesuksesan.

Usaha apapun yang di jalankan Bramono, selalu sukses dan berhasil, menambah pundi-pundi hartanya. Bramono, selain kaya raya dia juga tampan, hingga para wanita muda dan cantik saling berlomba menarik perhatiannya, hanya karena ingin berada di sampingnya.

Namun sayang, dalam hal ini, Bramono terlihat tidak pernah bersyukur, karena Bramono sangat senang, hinggap dari satu wanita ke wanita lain. Tak pernah, satu wanita yang dia pertahankan lama, untuk berada di sisinya.

Seperti saat ini, Bramono terlibat percekcokan, dengan seorang wanita, setelah mereka selesai bercinta, di atas tempat tidur yang empuk.

"Tapi, kita sudah melakukan itu!" Ucap Ratna dengan memelas.

"Bukan aku yang minta! Tapi kamu yang mau!" Balas Bramono sengit.

"Aku hanya ingin kamu tahu, jika aku benar-benar mencintai kamu! mau melakukan apapun demi kamu! bahkan menyerahkan kehormatan ku!" Balas Ratna

"Tidak! Kamu pasti hanya ingin mengikatku, dengan memberikan keperawanan kamu padaku, berharap kamu bisa menuntut tanggung jawab dari hal itu! Untung saja, saat itu aku pakai pengaman!" Balas Bramono.

Ratna mulai menangis, mendengar ucapan, yang menyakitkan hati, dari mulut Bramono barusan. Namun, Bramono seakan-akan tidak perduli dengan tangisan Ratna, karena setelah berkata seperti itu, Bramono tanpa permisi pergi begitu saja meninggalkan Ratna.

Ratna, segera mengusap air matanya, tak menyangka jika Bramono akan begitu tega, melakukan itu semua padanya, padahal Ratna benar-benar jatuh cinta pada Bramono.

Ratna jadi ingat. Saat pertama kali bertemu dengan Bramono. Ratna saat itu, memang langsung jatuh cinta pada Bramono yang tampan, apalagi setelah tahu, Bramono adalah seorang pengusaha muda yang sukses dan belum menikah.

Dengan bantuan ayahnya, Ratna akhirnya bisa dekat dengan Bramono, Bramono pun terlihat menerima baik Ratna ada di dekatnya. Beberapa kali mereka pergi keluar bersama, Ratna merasa sangat senang, karena Bramono ternyata pria yang sangat royal. Apapun yang di minta Ratna, selalu di beri oleh Bramono, hingga Ratna menduga, jika Bramono pun mempunyai rasa yang sama dengan nya.

Setelah sebulan lamanya, tanpa ada kata cinta terucap dari bibir Bramono, Ratna tidur dan make a love, bersama dengan Bramono. Dengan menyerahkan keperawanannya, secara sukarela, karena dia memang sangat mencintai Bramono.

Dengan memberikan hal yang paling berharga, Ratna berharap, hubungannya dengan Bramono, makin dekat dan erat. Tapi, ternyata Ratna salah, setelah peristiwa itu terjadi. Bramono bukannya lebih dekat dengannya, tapi malah menjauh, bahkan terkesan menghindar, seperti takut di minta tanggung jawab.

Ratna ingin sekali mengadu hal ini kepada Ayahnya, tapi Ratna ingat, Ayahnya pernah memperingati dia, sebelum nya tentang hal ini. Ratna kini sangat menyesal, kenapa saat itu, Ratna tidak mendengarkan ayahnya, jadi sekarang dia yang harus menerima dan menanggung akibatnya sendiri.

Bramono, tanpa memikirkan perasaan Ratna, baru tiga hari berpisah, sekarang sudah mengandeng wanita lain, tanpa rasa bersalah berjalan di depan Ratna.

Hal itu, terjadi pada malam ini. Ratna yang sedang bersama teman-temannya di sebuah club malam, bertemu dengan Bramono, tanpa sengaja. Bramono datang sambil menggandeng mesra, wanita lain.

Ratna mengepalkan kedua tangannya, niatnya untuk melupakan Bramono, tapi dia malah bertemu biang masalah hidupnya, di tempat itu.

"Rat, itu Bramono! Gila sama cewek lain!" Seru Nani.

"Dia memang, playboy kelas kakap! Kamu belum sempat di apa-apain dia kan?" tanya Nani lagi.

Ratna menggeleng lemah, matanya terus menatap ke arah Bramono yang terlihat mesra dengan wanita di sebelahnya itu.

"Sebenarnya, gue tadinya mau larang elu deket sama dia, tapi melihat elu jatuh cinta sama dia, gue menahan diri," lanjut Nani.

"Sudahlah, nasi sudah jadi bubur juga, aku juga sudah tak apa-apa," jawab Ratna, walau di hatinya, berkata lain.

Entah mengapa rasa cinta, pada Bramono tiba-tiba menguap begitu saja, saat ini. Melihat Bramono malam ini, bersama wanita itu, hati Ratna membeku.

Rasa cinta, dalam hati Ratna, menguap begitu saja. Berubah menjadi rasa benci, yang amat sangat.

Ratna bangun dari duduknya, lalu tanpa berkata apapun, meninggalkan tempat itu. Ratna pulang ke rumah, dengan penuh rasa marah. Ingin rasanya, dia membalas rasa sakit hatinya, pada Bramono saat ini juga, tapi tidak tahu harus bagaimana?

***

Malam ini, Bramono begitu menempel dengan wanita barunya yang tak kalah cantik dengan Ratna atau wanita lainnya.

Seorang Bramono berprinsip, tak akan mau dekat, dengan sembarangan wanita. Tak perlu kaya atau dari kalangan konglomerat, namun dia harus cantik.

Bramono seorang pria yang sangat penuh dengan gengsi, apapun yang di miliki atau yang ada dekatnya harus barang bagus, begitu juga wanita.

Hidupnya, harus terlihat sempurna, wanita cantik dan harta melimpah. Di kantornya pun ada peraturan, harus memilih pekerja wanita yang cantik, yang jelek atau biasa saja di harap langsung mundur. Karena Bramono, sangat tidak menyukai hal-hal berbau kejelekan, apapun yang terlihat oleh matanya, harus sempurna.

***

Seminggu kemudian, Ratna kembali melihat Bramono, di club yang sama. Setelah di selidiki, Bramono ternyata sering ke tempat itu, padahal selama dengannya, Bramono tak pernah mengajaknya ke tempat seperti itu.

Ratna yang saat ini sedang termenung, sendirian di rumah. Terkejut saat kedatangan seorang tamu wanita, tamu wanita yang membuat nya merasa sangat jijik, begitu melihatnya. Tamu nya itu, seperti wanita dari jaman dahulu, rambut nya panjang, berkepang dua dan berponi, memakai kacamata dan memakai berkawat gigi.

Entah wanita dari jaman apa wanita ini berasal, pikir Ratna. Namun begitu, melihat wanita itu, tiba-tiba timbul sebuah ide, di kepala Ratna untuk membalas dendam pada Bramono.

"Dia pasti akan marah besar, ego nya akan tersinggung!" Sorak Ratna dalam hatinya.

Ratna akhirnya menerima wanita itu, sebagai tamunya. Wajah wanita itu, terlihat sangat sedih, mungkin sesuatu telah terjadi pada wanita itu, tapi Ratna tidak perduli.

Ternyata wanita itu, adalah anak dari salah satu pembantunya. Dia datang untuk meminjam uang, untuk ibunya yang sekarang berada di rumah sakit, karena kecelakaan, tadi pagi.

Mendengar itu, Ratna tersenyum dan langsung mengiyakan permintaan wanita itu, namun dengan satu syarat.

"Apa yang harus aku lakukan?" tanya wanita itu.

"Tidur dengan seorang pria!" Jawab Ratna, langsung.

Sontak saja, wanita itu langsung terkejut dan menolak, syarat tersebut.

"Kalau itu aku tak bisa," ucap wanita itu.

"Kalau begitu maaf, aku tak bisa memberikan pinjaman uang yang kamu minta," jawab Ratna dengan tegas.

Wanita itu, terdiam dan tertunduk agak lama, tapi tak lama, dia mengangguk pelan walau dengan sedikit ragu.

Ratna, tersenyum lebar melihat anggukan wanita itu. Saat itu juga, Ratna langsung memberikan sebagian uang, yang diminta wanita itu

Sebagian lagi, nanti akan dia akan berikan, jika tugas dari nya selesai dilakukan oleh wanita itu.

Ratna pun, mengatakan bagaimana rencananya akan dijalankan, wanita itu seperti terkejut, tidak percaya mendengar dengan siapa dia harus tidur. Tapi Ratna tidak perduli, Ratna sudah membayangkan bagaimana marahnya Bramono nanti, saat terbangun ada mahluk aneh di sisinya.

"Dia mantan anda?" tanya wanita itu.

"Begitulah, tapi dia mantan yang sangat menyebalkan!" Jawab Ratna dengan malas.

"Ini hukuman buatnya!" Lanjut Ratna.

Ratna, melihat ada rona bingung di wajah wanita itu, Ratna pura-pura tidak tahu dan tidak juga perduli. Ratna, malam itu juga, mengajak wanita itu ke tempat biasa Bramono nongkrong bersama teman- temannya. Di sana, Ratna mulai menjalankan rencananya.

"Malam," sapa Ratna pada Bramono dan teman-temannya.

"Boleh gabung?" lanjut Ratna.

Ratna menunggu anggukan kepala dari Bramono. Ratna tersenyum lebar, saat Bramono menganggukkan kepalanya, walau tanpa menoleh ke arahnya.

Ratna secara diam-diam menyembunyikan, sebuah senyum licik di bibirnya, karena telah berhasil mendekati dan bergabung dengan Bramono, saat ini.

Kaugnay na kabanata

Pinakabagong kabanata

DMCA.com Protection Status